Senin, 24 Oktober 2016

kemah anggota baru

Saka Pramuka Tarunabumi Pandurata Samarinda yang berpangkalan di SMK-SPP Negeri Samarinda menyelenggarakan kemah di Tanam Rekreasi Tanah Merah Samboja, Kutai Kartanegara.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 21, 22, 23 Oktober 2016  selama tiga hari berturut-turut yang diikuti sebanyak 160 orang peserta kegiatan setingkat penegak. Dari acara pokok perkemahan yaitu menerima dan mengukuhkan ke anggota yang baru untuk tahun 2016.


saat mendirikan tenda

Di sisi lain juga sekaligus kegiatannya untuk mengukuhkan anggota ambalan gugusdepan 05.515 dan 05.516 Kwarran Samarinda Utara.
Perkemahan terlaksana dengan lancar dan tertib. Semua peserta perkemahan sangat menikmati kegiatannya dan keceriaan muncul dari semua peserta.


keceriaan dan kekompakan

Pengukuhan keanggotaan Saka dan gugusdepan dipimpin oleh Pinda Saka Tarunabumi Kalimantan Timur dan Plt.Kepala UPTD-SPP Negeri Samarinda.
“Jadilah anggota Gerakan Pramuka yang tangguh, inovatif, kreatif, disipli dan bertanggung jawab”, demikian ucap Ir. Wenny Tjitojo setelah melantik anggota ambalan gugusdepan.


foto bersama dengan plt.Ka.UPTD-SPP Negeri Samarinda


Selamat mengembangkan kreatifitas, jaya selalu untuk Pandurata.........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar